Jumat, Agustus 28, 2009

Jurnal-ku: Minggu CXIV (08.2009)


Senin, 24 Agustus 2009 | 3 Ramadhan 1430
[Wijaya Kusuma 11 Kebonagung: 06.00-10.00] Mengkoordinasikan dan mengkondisikan bersama Tim Jardiknas untuk proses [1] aktivasi domain 'sai-mpdm.depdiknas.go.id' untuk aplikasi web SAI-MPDM 03, [2] instalasi server mirroring SAI-MPDM 03 di Data Center Jardiknas, [3] instalasi dan tarikan jaringan internet khusus ke 5 komputer operator SAI-MPDM 03 satker Ditjen Mandikdasmen, dan [4] aktivasi Network Monitoring System (NMS) untuk SchoolNet.

Selasa, 25 Agustus 2009 | 4 Ramadhan 1430
[Sriwijaya Air SJ-251: 08.55-10.20] Penerbangan dari Bandara Abdul Rachman Saleh Malang (MLG) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG)
[NOC Jardiknas: 13.00-14.00] Menyiapkan data guru penerima bantuan TeacherNet untuk proses rekonsiliasi Data Aktivasi Jardiknas Zona Personal bulan Juli dan Agustus 2009.
[NOC Jardiknas: 14.00-15.30] Menyusun daftar subdomain [satker.depdiknas.go.id], e-mail unit kerja [[email protected]] dan e-mail pejabat [[email protected]] untuk 1 top, 7 eselon 1 dan 42 eselon 2 di lingkungan Depdiknas.
[NOC Jardiknas: 16.00-21.00] Bersama Tim DC Jardiknas memfasilitasi instalasi fisik server [mirroring] SAI-MPDM 03 yang dilakukan oleh Tim Pengembang/Administrator Web SAI-MPDM 03.

Rabu, 26 Agustus 2009 | 5 Ramadhan 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 05.00-08.00] Menyusun bahan presentasi dan data Komposisi Anggaran Jardiknas 2008-2010 untuk RDP Komisi X DPR-RI dan Setjen Depdiknas.
[Bidang TI Pustekkom: 08.15-11.00] Merevisi dan menggabungkan bahan presentasi Komposisi Anggaran Jardiknas dan TVE 2008-2010 untuk RDP Komisi X DPR-RI dan Setjen Depdiknas.
[Rusid Komisi X DPR-RI: 13.30-15.00] Bersama PUMK dan Tim Bidang TI, TK dan TP Pustekkom mengikuti Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi X DPR-RI dengan Setjen Depdiknas tentang RKA-KL Setjen Depdiknas 2010.

Kamis, 27 Agustus 2009 | 6 Ramadhan 1430
[Rusid Karo Umum: 10.00-11.30] Bersama Tim Depdiknas, Tim BPKP dan Tim Telkom membahas persiapan MoU antara Depdiknas dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk.
[Rusid Biro Umum: 13.00-14.30] Menghadiri Rapat Koordinasi membahas Konsensus Laporan Kerja unit-unit utama dan satuan-satuan kerja di lingkungan Depdiknas.
[R. Diamond, Hotel Kristal, Cilandak: 17.00-20.00] Bersama Tim Jardiknas dan Tim TVE menyusun kerangka Laporan Kinerja Jardiknas 2006-2009.
[R. 1414, Hotel Kristal, Cilandak: 20.00-24.00] Bersama Tim Konsultan Jardiknas dan Tim TVE menyusun kerangka Deskripsi Zona-zona Jardiknas 2006-2009.

Jum'at, 28 Agustus 2009 | 7 Ramadhan 1430
[R. Diamond, Hotel Kristal, Cilandak: 09.30-11.30] Membuat statistik Trend Harga Sewa Bandwidth terhadap Capaian Titik Jardiknas zona Kantor, zona Perguruan Tinggi, zona Sekolah, dan zona Personal tahun 2006-2009.
[R. 1609, Hotel Kristal, Cilandak: 14.00-15.30] Bersama Tim Bidang TI me-review draft dokumen Standarisasi Infrastruktur TIK.
[R. 1414, Hotel Kristal, Cilandak: 17.00-21.00] Menyusun deskripsi performansi Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) tahun 2008-2009.

Sabtu, 29 Agustus 2009 | 8 Ramadhan 1430
[R. 1414, Hotel Kristal, Cilandak: 06.00-09.00] Menyusun landasan dan data dukung kebijakan Jardiknas 2006-2009.


Trend Sewa Internet vs Capaian Titik SchoolNet 2006-2010


::


::


Kamis, Agustus 20, 2009

Jurnal-ku: Minggu CXIII (08.2009)


Senin, 17 Agustus 2009 | 26 Sya'ban 1430

[NOC Jardiknas: 10.00-11.00] Membahas persiapan 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK' bersama Tim Teknis SMP Terbuka di Kota Jakarta Utara, Kab. Indramayu, dan Kota Malang melalui Messenger (Conference).
[SMPN 55 Jakarta Utara: 12.30-13.00] Menginstalasi perangkat video conference Polycom VSX 7000 di Laboratorium SMP Terbuka di SMPN 55 Jakarta Utara.
[NOC Jardiknas: 18.00-19.30] Menyusun run-down acara 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK' untuk hari Kamis tanggal 20 Agustus 2009.

Selasa, 18 Agustus 2009 | 27 Sya'ban 1430
[Rusid Pustekkom Depdiknas C2: 09.00-10.00] Bersama teknisi SMPN 55 Jakarta Uatara, SMPN 1 Kandanghaur dan SMPN 2 Malang melaksanakan uji coba I Video Conference 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK'.
[Rusid Dit. Pembinaan SMP, Depdiknas E-15: 10.00-12.00] Bersama pimpinan dan jajaran Direktorat PSMP, SEAMOLEC, dan Pustekkom membahas dan mengkoordinasikan kegiatan 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK' oleh Mendiknas pada hari Kamis tanggal 20 Agustus 2009.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C2: 13.00-14.00] Merevisi run-down acara 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK'.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C2: 14.00-15.00] Mendampingi pimpinan dan jajaran Direktorat PSMP mengarahkan Kepala SMPN 55 Jakarta Uatara, SMPN 1 Kandanghaur dan SMPN 2 Malang dalam rangka persiapan Video Conference 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK'.

Rabu, 19 Agustus 2009 | 28 Sya'ban 1430
[Rusid Graha 1 Depdiknas A2: 09.00-18.00] Bersama Tim Direktorat PSMP, Tim TVE dan Tim Jardiknas mempersiapkan lokasi dan perangkat pendukung video conference serta gladi 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK'.

Kamis, 20 Agustus 2009 | 29 Sya'ban 1430
[Rusid Graha 1 Depdiknas A2: 09.00-13.00] Bersama Tim Direktorat PSMP, Tim TVE dan Tim Jardiknas menyelenggarakan gladi resik I dan II acara 'Pencanangan SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK'.
[Rusid Graha 1 Depdiknas A2: 14.00-15.00] Mengawal pelaksanaan Video Conference 'SMP Terbuka Jarak Jauh Berbasis TIK' yang akan dicanangkan oleh Mendiknas.


Rabu, Agustus 12, 2009

Jurnal-ku: Minggu CXII (08.2009)


Senin, 10 Agustus 2009 | 19 Sya'ban 1430

[NOC Jardiknas: 09.00-10.00] Mengumpulkan data web aplikasi yang dikembangkan di lingkungan Depdiknas.

[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 13.30-15.00] Mengikuti video conference antara Mini NOC Jardiknas di Depdiknas Senayan dengan Pustekkom Depdiknas di Ciputat membahas rencana percepatan implementasi dan integrasi aplikasi Web SAI di Jardiknas bersama Staf TI.

Selasa, 11 Agustus 2009 | 20 Sya'ban 1430

[Crystal Room, Red Top Hotel: 10.00-12.30] Mengikuti Workshop Evaluasi TIK untuk Pemerintahan yang diselenggarakan oleh DeTIKNas.

[Rusid Dit. Pembinaan SMP, Depdiknas E-15: 13.00-15.00] Bersama Kabid TP mengikuti rapat koordinasi peresmian atau launching SMP Terbuka Berbasis TIK di SMPN 55 Jakarta, SMPN1 Kandanghaur Indramayu, dan SMPN 2 Kota Malang pada tanggal 20 Agustus 2009.


Rabu, 12 Agustus 2009 | 21 Sya'ban 1430
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 10.30-13.30] Bersama Tim Teknis SAI MPDM 3, Jardiknas dan Telkom membahas rencana implementasi dan integrasi aplikasi Web SAI di Jardiknas bersama Staf TI dan uji cobanya dari 5 provinsi: DKI Jakarta, Kalimantan Selatan, Maluku, Maluku Utara, dan Sulawesi Tenggara.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 18.00-21.00] Mengkaji dan merevisi draft [1] SSKK Pengembangan Sistem PSB Online, dan [2] BA Jardiknas Zona Personal.


Kamis, 13 Agustus 2009 | 22 Sya'ban 1430

[Garuda Indonesia GA-402: 07.00 WIB-09.45 WITa] Penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG) ke Bandara Internasional Ngurah Rai Denpasar (DPS).

[R. Badung, Sanur Paradise Plaza Hotel & Suites, Kuta: 13.00-18.00 WITa] Bersama Tim Jardiknas mengikuti workshop 'Technology & Solution Update for Public Sector Segment: Response IT Requirement in Government Sector and Best Practise and IT Solution from HP & Oracle'.



Jum'at,14 Agustus 2009 | 23 Sya'ban 1430

[Lion Air JT-11: 09.30 WITa-10.20 WIB] Penerbangan dari Bandara Internasional Ngurah Rai Denpasar (DPS) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).

[Sriwijaya Air SJ-590: 11.35 WIB-17.00 WITa] Penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG) ke Bandara Jalaluddin Gorontalo (GTO) via Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar (UPG).


Sabtu, 15 Agustus 2009 | 24 Sya'ban 1430
[Dinas Pendidikan Provinsi Gorontalo: 08.00-16.00] Bersama Pengelola Jardiknas Provinsi Gorontalo dan AM Telkom Provinsi Gorontalo melaksanakan kegiatan Orientasi untuk Pengelola Jardiknas Zona Kantor yang terdiri atas sesi [1] Pengisian Instrumen Pelaporan, [2] Penyajian Tugas dan Kewajiban Pengelola Jardiknas Zona Kantor, [3] Sosialisasi OSS, [4] Berbagi pengalaman dalam Hal Pemanfaatan dan Pengelolaan Jardiknas Zona Kantor, dan [5] Diskusi Permasalahan Jardiknas Zona Kantor.


Minggu, 16 Agustus 2009 | 25 Sya'ban 1430

[Lion Air JT-793: 11.40 WITa-15.05 WIB] Penerbangan dari Bandara Jalaluddin Gorontalo (GTO) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).



Jumat, Agustus 07, 2009

Jurnal-ku: Minggu CXI (08.2009)


Senin, 3 Agustus 2009 | 12 Sya'ban 1430

[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-08.00] Menyelesaikan TOR: [1] Sewa Bandwidth Jardiknas, [2] Operasional Jardiknas, [3] Monev Jardiknas, [4] Peningkatan Kapasitas & Kapabilitas e-Pendidikan, dan [5] Penguatan Sistem Prosedur Pengembangan dan Pemanfaatan Bahan Ajar Berbasis TIK.
[Rusid Kapustekkom: 08.30-09.30] Melaporkan hasil kegiatan Pemeringkatan e-Government Indonesia (PeGI) tingkat Departemen, perkembangan Jardiknas Zona Sekolah dan Zona Personal.
[Rusid Karo Umum Depdiknas C-3: 14.00-15.30] Bersama Karo Umum, Karo PKLN, Karo Keuangan, Karo Hukum, Tim Auditor BPKP, Tim Pustekkom, Tim Dit PSMK, dan Tim Dikti serta Tim Manajemen Telkom membahas solusi hasil audit BPKP atas Jardiknas TA 2006, 2007 dan 2008.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 16.30-17.30] Bersama pimpinan mendiskusikan rencana kerjasama desain pengembangan SDM TIK dengan Mr. In Taek Oh (Chief Representative of Korea Telecom).
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 17.30-18.30] Menyusun catatan (klarifikasi) Pustekkom terhadap point temuan yang terkait dengan Pustekkom pada Laporan Hasil Audit BPKP atas Sewa Bandwidth Jardiknas dan Kelengkapannya TA 2006, 2007 dan 2008.

Selasa, 4 Agustus 2009 | 13 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.30-09.30] Merevisi deskripsi dan data Jardiknas Zona Sekolah 2008 dan Zona Personal 2009 di dalam buku Profil Jardiknas 2009.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 13.30-15.30] Bersama pimpinan Pustekkom dan PT Telkom membahas desain [1] Implementasi dan integrasi layanan aplikasi dan konten Web SAI Dikdasmen di Jardiknas dan pilot proyeknya di provinsi DKI Jakarta, Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Tenggara, dan Papua, serta [2] Implementasi dukungan Jardiknas berupa tambahan bandwidth 1 Mbps untuk SMP Terbuka Berbasis TIK dengan pilot proyeknya di SMPN 55 Jakarta, SMPN 1 Kandanghaur, dan SMPN 2 Malang.

Rabu, 5 Agustus 2009 | 14 Sya'ban 1430
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-3: 09.30-11.30] Bersama Tim Orientasi mengikuti rapat kegiatan Orientasi Pengelola Jardiknas Zona Kantor 2009 di 33 Provinsi.
[Rusid Telkom Business Solution, Menara Multimedia L-4: 14.30-18.00] Bersama Tim Teknis Divisi TNS PT Telkom menyusun rencana kerja [1] Implementasi dan integrasi aplikasi Web SAI Mandikdasmen di Jardiknas, dan [2] Penambahan titik dan bandwidth masing-masing 1 Mbps untuk 3 SMP Terbuka Berbasis TIK serta rencana uji coba video conference di SMPN 55 Jakarta, SMPN 1 Kandanghaur, dan SMPN 2 Malang.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 20.00-24.00] Bersama Tim Perencanaan menyusun draft RAB TA 2010 untuk [1] Sewa Bandwidth Jardiknas Zona Kantor [2] Jardiknas Zona Perguruan Tinggi (Inherent), [3] Jardiknas Zona Sekolah, [4] Jardiknas Zona Personal, [5] Operasional dan Pemeliharaan Jardiknas, [6] Workshop Evaluasi Sistem dan Infrastruktur Jardiknas, [7] Monitoring dan Evaluasi Pemanfaatan Jardiknas, [8] Support Maintenance Perangkat Sistem Kendali Jaringan, [9] Security Jaringan, [10] Perangkat Data Recovery Center, [11] Pengadaan Koneksi Wi-Fi untuk Wilayah Khusus, [12] Server BSE, [13] Server Sistem Kendali Jaringan, [14] Server Konten untuk Sekolah dan Perlengkapannya; [15] Bandwidth Limiter, [16] SOP Penanganan Darurat & Pemulihan Gangguan; dan [17] Workshop Pemanfaatan Jardiknas.

Kamis, 6 Agustus 2009 | 15 Sya'ban 1430
[NOC Jardiknas: 10.00-19.00] Memverifikasi data kabupaten/kota pada Daftar SchoolNet 18.989 sekolah Per-31 Juli 2009.

Jum'at, 7 Agustus 2009 | 16 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 05.30-09.00] Menyusun draft presentasi Perkembangan Jardiknas 2006-2009 untuk Komisi X dan Panggar DPR-RI.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 14.00-16.00] Merevisi draft surat perihal [1] Penambahan Bandwidth 1 Mbps untuk SMP Terbuka Berbasis TIK, [2] Migrasi Perangkat Call Center Jardiknas dari Polinema ke Pustekkom, dan [3] Implementasi aplikasi web SAI ke Data Center Jardiknas dan Uji Coba-nya di 5 Provinsi.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 16.00-20.00] Bersama Tim Bidang TI membahas dan mengkaji Anggaran Jardiknas dan Bidang TI Pustekkom.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 22.00-24.00] Menyeleksi SMA yang akan dijadikan lokasi Computerized Adaptive Testing (CAT) atau uji coba UN Online oleh Puspendik di provinsi: [1] Jawa Barat, [2] Jawa Timur, [3] Kalimantan Timur, [4] NTT, [5] Papua, [6] Sulawesi Utara, dan [7] Sumatera Utara.

Sabtu, 8 Agustus 2009 | 17 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-08.30] Mendesain SIM Kinerja.
[NOC Jardiknas: 09.00-12.00] Menyusun basis data Guru yang Akan Menerima Bantuan Internet melalui skema Jardiknas Zona Personal 2009.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 15.00-18.00] Merevisi dan mendetailkan Program Mutu pada SSKK Jasa Pembuatan Aplikasi PSB Online.

Minggu, 9 Agustus 2009 | 18 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 09.00-18.30] Memverifikasi data kabupaten/kota di 29 provinsi untuk Data SchoolNet 2009 selain provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.


Rabu, Juli 29, 2009

Pemilu 2009 tumbangkan 70.000-an pohon pinus!

Hutan Pinus Indonesia


Jika surat suara Pilleg 2009 menggunakan kertas HVS 80 gram berukuran 59,4 cm x 84,1 cm (A1) berjumlah 4 lembar dan Pilpres 2009 berukuran 23,0 cm x 27,5 cm berjumlah 1 lembar, maka seorang pemilih telah menggunakan kertas surat suara berkeluasan total 20.614,7 cm2 dan berbobot 164,9 gram (0,165 Kg). Jika jumlah pemilih pada Pemilu 2009 berjumlah 171.068.667 orang, maka berat surat suara total menjadi 28.212.179 Kg alias 28.212 Ton! Jika 1 pohon pinus menghasilkan 402,5 Kg kertas, maka Pemilu 2009 ini sekurang-kurangnya telah membabat 70.000-an pohon pinus di hutan-hutan Indonesia!

Saatnya e-Voting di Pemilu 2014 yang ramah lingkungan, akurat, singkat, real-time, dan mencerdaskan!
Dan selamat tinggal timbunan sampah surat-suara dan hiruk-pikuk QuickCount :)


Milihnya nggak pakai lama, cukup masuk ke POV (Point of Vote), kemudian..
1) masukkan NIK (Nomor Induk Kependudukan) sebagai user ID (sekali entry kemudian 'basi', tidak bisa digunakan di TPS manapun)

2) pilih:
2.a - Alternatif I: masukkan nomor kode Caleg berturut-turut di kolom DPRD II, DPRD I, DPR-RI, dan DPD (meskipun buta aksara, tetapi rakyat Indonesia tidak buta angka lho, apalagi duit :)

2.b - Alternatif II: sentuh gambar partai kemudian sentuh foto caleg berturut-turut di di kolom DPRD II, DPRD I, DPR-RI, dan DPD

3) klik "PRATINJAU" (logo partai, foto/data caleg ke-empat pilihan ditampilkan) untuk memberi kesempatan Pemilih meyakinkan diri atas pilihannya.
4) klik "PILIH" alias "VOTE", selesai!

Nomor Kode Caleg cukup 5-6 digit tanpa kode wilayah karena Server akan mengenali Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, Desa, RW, dan RT dimana lokasi TPS berada, kalau perlu diberi atribut GIS, sehingga melalui Peta Digital KPU tahu status mutakhir dari tiap TPS.
Sistem dan perangkat yang sama dapat digunakan untuk PilKades, PilBup/PilWali, dan PilGub.

Suka 'contrengan' atau 'sentuhan'? ^_^



Go Green Indonesia!


Selasa, Juli 28, 2009

Jurnal-ku: Minggu CX (07.2009)


Senin, 27 Juli 2009 | 5 Sya'ban 1430
[Sriwijaya Air SJ-251: 08.55-10.20] Penerbangan dari Bandara Abdul Rachman Saleh Malang (MLG) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).
[Rusid Setjen Depdiknas C-2: 14.30-16.00] Membahas koordinasi penyusunan dokumen laporan Implementasi e-Government di Lingkungan Depdiknas [www.depdiknas.go.id] bersama Tim Lintas Ditjen Mandikdasmen, Ditjen Dikti dan Pustekkom.

Selasa, 28 Juli 2009 | 6 Sya'ban 1430
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 09.30-20.00] Menyiapkan, menyediakan dan memasok materi yang berkenaan dengan e-Administrasi, e-Pembelajaran dan Informasi`di lingkungan Depdiknas untuk dokumen Implementasi e-Government Depdiknas.

Rabu, 29 Juli 2009 | 7 Sya'ban 1430
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2: 10.00-11.30] Bersama Tim Bidang TK dan TI Pustekkom membahas persiapan kegiatan Jardiknas di Kota Kupang provinsi NTT.
[R. Yudistira, Hotel Jayakarta Bandung: 20.00-21.00] Bersama Kasubag TU dan Staf TI menyimak penjelasan kegiatan assesment dan diskusi "Pemeringkatan e-Government Indonesia (PeGI) di tingkat Departemen 2009" yang diikuti oleh 4 dari 33 departemen. Ke-empat departemen adalah: Depdiknas, Depkes, Depkeu, dan Depnakertrans.

Kamis, 30 Juli 2009 | 8 Sya'ban 1430
[R. Yudistira, Hotel Jayakarta Bandung: 11.00-13.00] Bersama Sesditjen Mandikdasmen, Kabag TK dan Staf TI memaparkan, menyajikan dan membuktikan secara otentik implementasi e-Government di Depdiknas kepada Tim Assesor dalam kegiatan "Pemeringkatan e-Government Indonesia (PeGI) 2009 di tingkat Departemen 2009".



Jum'at, 31 Juli 2009 | 9 Sya'ban 1430
[Lion Air JT-696: 17.10 WIB-22.10 WITa] Penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG) ke Bandara El-Tari Kupang (KOE).

Sabtu, 1 Agustus 2009 | 10 Sya'ban 1430
[Aula El-Tari, Gubernuran NTT: 10.00-12.00 WITa] Menyajikan materi 'Jardiknas 2009 di NTT dan Sekolah Berbasis TIK' untuk peserta seminar 'e-Pendidikan' yang dihadiri kepala dan guru sekolah/madrasah se Kota Kupang.
[Taman Budaya Provinsi NTT: 16.00-17.00 WITa] Bersama AM Telkom NTT melakukan survei rencana koneksi Jardiknas di lokasi Kantor Klub Guru Provinsi NTT.

Minggu, 2 Agustus 2009 | 11 Sya'ban 1430
[Lion Air JT-691: 06.30 WITa-09.25 WIB] Penerbangan dari Bandara El-Tari Kupang (KOE) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).
[Rusid Bidang TI Pustekkom: 13.00-17.30] Menyusun laporan kegiatan Pemeringkatan e-Gov Indonesia tingkat Departemen 2009 yang diikuti oleh Depdiknas
[Rusid Bidang TI Pustekkom: 17.30-23.00] Menyusun laporan hasil Survei Pra Pemindahan Call Center Jardiknas dari Politeknik Negeri Malang ke Call Center Jardiknas di Pustekkom Depdiknas Ciputat.


30.000 kaki


::


di ketinggian 30.000 kaki
sunyi angkasa tak bertepi
awan putih indah bak permadani
sesekali kuberdansa di turbelensi

dari ketinggian 30.000 feet

jet menderu pesawat melejit
melayang-melambung gesit
tak bersayap kurengkuh langit

30.000 kaki di atas paras samudera

terbentang perjalanan penuh gelora
ketika jiwa pasrah tiada tara
Engkau pelukku di dirgantara

saat kutinggalkan 30.000 kaki

terbayang kecup pipi di embarkasi
do'a agar selamat hatta di destinasi
usah cemas ku pasti 'kan kembali

dari 0 kaki..

kutitipkan sekuntum cinta
pada pijar surya jingga
juga sinar candra senja
di langit kita yang sama


(Kabin SJ-251 Malang-Jakarta, 27 Juli 2009)

::


Selasa, Juli 21, 2009

Jurnal-ku: Minggu CIX (07.2009)


::


Senin, 20 Juli 2009 | 27 Rajab 1430
[Garuda Indonesia GA-512: 07.50 WIB-10.55 WITa] Penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG) ke Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan (BPN)
[Room 318 Hotel Sagita Balikpapan: 13.00-24.00] Melanjutkan penyusunan draft TOR dan RAB Jardiknas 2010.


Selasa, 21 Juli 2009 | 28 Rajab 1430
[Aula SMKN 4 Balikpapan: 08.30-09.00 WITa] Mengikuti pembukaan Diklat Pengembangan Model Pembelajaran dan Bahan Ajar Berbasis TIK di Dinas Pendidikan Kota Balikpapan.
[
Aula SMKN 4 Balikpapan: 09.00-10.30 WITa] Menyajikan materi: 'Potensi TIK dalam Pembelajaran'.
[
Aula SMKN 4 Balikpapan: 11.00-12.30 WITa] Menyajikan materi: 'Konsep Jardiknas 2009'.
[
Aula SMKN 4 Balikpapan: 13.15-14.45 WITa] Menyajikan materi: ''Konten Jardiknas dan Pemanfaatannya'.
[
Aula SMKN 4 Balikpapan: 15.00-16.30 WITa] membahas: 'Permasalahan dan Solusi Jardiknas'.
[Garuda Indonesia GA-523: 20.25 WITa-21.25 WIB] Penerbangan dari Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan (BPN) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).

Rabu, 22 Juli 2009 | 29 Rajab 1430
[Lobby Grha Tama Pustekkom: 09.30-10.30] Menegosiasikan teknis pencetakan personalisasi surat Kapustekkom untuk 18.990 kepala sekolah penerima SchoolNet 2009.
[Kubik-ku: 10.30-11.30] Merevisi surat edaran Pustekkom perihal Aktivasi dan Konfirmasi SchoolNet 2009 untuk 20.000 kepala sekolah penerima SchoolNet 2009.
[Kubik-ku: 11.30-12.30] Merevisi TOR dan RAB Jardiknas 2010 versi 214,9/33.947 titik.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 13.30-14.30] Bersama Tim Konsultan Pustekkom mendiskusikan rencana Integrasi Server BSE di NOC Jardiknas Gedung Cyber Jakarta dan NOC Jardiknas Pustekkom CIputat.
[Rusid Pustekkom Depdiknas C-2: 14.30-17.30] Bersama Tim Konsultan Pustekkom membahas dan mensimulasikan solusi Topologi dan Alokasi Anggaran per-zona Jardiknas 2009.

Kamis, 23 Juli 2009 | 1 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-09.00] Menyusun draft TOR dan RAB Sewa Bandwidth Jardiknas dan Kelengkapan di Zona Kantor, Perguruan Tinggi, Sekolah, dan Personal TA 2010 di 33.947 titik.
[Rusid Grha Tama Pustekkom: 09.30-12.00] Mendiskusikan Peran Depdiknas dalam Pendayagunaan TIK untuk Pendidikan di Provinsi Papua bersama Tim TVE dan Tim Jardiknas.
[Rusid Ditjen Dikti Depdiknas D-10: 14.00-16.00] Mengikuti diskusi pengembangan 'Papua Knowledge Center' bersama Gubernur Papua, Dirjen Dikti, Tim Pustekkom, Tim Litbang TIK ITB, Tim Litbang TIK UPI, Tim TVE/Jardiknas Pustekkom.

Jum'at, 24 Juli 2009 | 2 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-09.00] Menggenerasi 18.989 ID SchoolNet, akun dan sandi surat elektronik @schoolnet.depdiknas.go.id untuk sekolah yang telah/akan menerima bantuan akses internet melalui program SchoolNet bulan Juli/Agustus 2009.
[Kubik-ku: 09.30-11.00] Merevisi TOR dan RAB Jardiknas TA 2010.
[G. Radius Prawiro L-5 Depkeu: 14.00-17.00] Bersama Tim Pembahas Anggaran DJA II, Tim Perencanaan, Tim Bidang TK dan Tim Bidang TP membahas serta menganalisis program dan anggaran Pustekkom tahun 2010.
[Kubik-ku: 22.00-23.00] Memverifikasi dan menandatangani 11 set Berita Acara (BA) Serah Terima Server Penyedia Konten Pembelajaran di [1] Kab. Halmahera Tengah, [2] Kab. Karangasem, [3] Kab. Lampung Selatan, [4] Kab. Lebong, [5] Kab. Minahasa, [6] Kab. Nagan Raya, [7] Kota Bekasi, [8] Kota Denpasar, [9] Kota Medan, [10] Kota Palu, dan [11] Kota Pematang Siantar.

Sabtu, 25 Juli 2009 | 3 Sya'ban 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-09.30] Memverifikasi Master Data Surat Aktivasi dan Konfirmasi SchoolNet 2009 untuk 18.989 sekolah di: [1] Bali 227, [2] Banten 630, [3] Bengkulu 133, [4] DI Yogyakarta 321, [5] DKI Jakarta 1.843, [6] Gorontalo 32, [7] Jambi 76, [8] Jawa Barat 3.129, [9] Jawa Tengah 2.399, [10] Jawa Timur 6.348, [11] Kalimantan Barat 228, [12] Kalimantan Selatan 297, [13] Kalimantan Tengah 155, [14] Kalimantan Timur 211, [15] Kep. Bangka Belitung 133, [16] Kep. Riau 37, [17] Lampung 280, [18] Maluku 36, [19] Maluku Utara 33, [20] NAD 212, [21] Nusa Tenggara Barat 204, [22] Nusa Tenggara Timur 86, [23] Papua 55, [24] Papua Barat 39, [25] Riau 189, [26] Sulawesi Barat 17, [27] Sulawesi Selatan 382, [28] Sulawesi Tengah 131, [29] Sulawesi Tenggara 35, [30] Sulawesi Utara 37, [31] Sumatera Barat 360, [32] Sumatera Selatan 107, dan [33] Sumatera Utara 587.



Jumat, Juli 17, 2009

Jurnal-ku: Minggu CVIII (07.2009)


Senin, 13 Juli 2009 | 20 Rajab 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 21.00-24.00] Melanjutkan penyusunan draft TOR dan RAB program dan kegiatan Jardiknas 2010.

Selasa, 14 Juli 2009 | 21 Rajab 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.00-08.45] Menyusun RAB Sewa Bandwidth Jardiknas dan Kelengkapannya untuk Zona Kantor (939 titik), Zona Perguruan Tinggi (363 titik), Zona Sekolah (20.000 titik), dan Zona Personal (6.000 titik).
[Kubik-ku: 09.00-10.00] Memverifikasi dan menandatangani 13 set Berita Acara (BA) Serah Terima Server Penyedia Konten Pembelajaran di [1] Kab. Batanghari, [2] Kab. Bitung, [3] Kab. Bojonegoro, [4] Kab. Bombana, [5] Kab. Klaten, [6] Kab. Magelang, [7] Kab. Purworejo, [8] Kab. Sukamara, [9] Kota Dunai, [10] Kota Jakarta Pusat, [11] Kota Jakarta Selatan, [12] Kota Sorong, dan [13] Kota Surabaya
[Kubik-ku: 10.15-12.30] Mensimulasi Anggaran & Jumlah Node Jardiknas 2010.
[Kubik-ku: 14.00-20.00] Menyusun draft surat: [1] Penambahan 3 node Jardiknas Zona Kantor untuk SMPN Terbuka Berbasis TIK di SMPN 55 Jakarta, SMPN 1 Kandanghaur Indramayu, dan SMPN 2 Malang, [2] Informasi dan aktivasi SchoolNet untuk 18.990 sekolah, dan [3] Informasi dan aktivasi GuruNet untuk 6.000 guru.
[Kubik-ku: 23.00-24.00] Memverifikasi dan menandatangani 13 set Berita Acara (BA) Serah Terima Server Penyedia Konten Pembelajaran di [1] Kab. Aceh Jaya, [2] Kab. Aceh Timur, [3] Kab. Banyuasin, [4] Kab. Bima, [5] Kab. Gorontalo, [6] Kab. Kampar, [7] Kab. Ketapang, [8] Kab. Kubu Raya, [9] Kab. Lombok Barat, [10] Kab. Lombok Barat, [11] Kab. Lubuk Linggau, [12] Kab. Majalengka, [13] Kab. Mamuju, [14] Kab. Manggarai, [15] Kab. Manokwari, [16] Kab. Muna, [17] Kab. Nunukan, [18] Kab. Pohuwanto, [19] Kab. Tasikmalaya, [20] Kab. Timor Tengah Selatan, [21] Kota Banjarmasin, [22] Kota Jantho, [23] Kota Sawahlunto, [24] Kota Tanjung Pinang, dan [25] Kota Tarakan.

Rabu, 15 Juli 2009 | 22 Rajab 1430
[SMPN 2 Cisauk, Tangerang Selatan: 09.30-12.00] Mengikuti road-show Sosialisasi Pemanfaatan TIK (TVE dan Jardiknas) untuk Pembelajaran 2009.
[Rusid Bidang TI Pustekkom: 15.00-17.00] Menjelaskan sistem, mekanisme, struktur, dan alur proses Penerimaan Siswa Baru (PSB) Online kepada Tim Programmer.

Kamis, 16 Juli 2009 | 23 Rajab 1430
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2: 10.00-12.00] Mengkaji implementasi Google Search Appliance (GSA) yang akan diuji-cobakan di Jardiknas.
[Kubik-ku: 13.00-14.00] Mensimulasi ulang Anggaran dan Jumlah Nodes Jardiknas Zona Kantor, Zona Perguruan Tinggi, Zona Sekolah, dan Zona Personal 2010.
[Rusid Kantor Menko Kesra: 14.00-15.30] Mengikuti Rapat Koordinasi TIK untuk Pendidikan bersama Deputi Menko Kesra, EBIS Depkominfo, PIC TIK Depag, dan PIC TIK Mandikdasmen.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 19.00-21.00] Merevisi master surat edaran tentang Aktivasi dan Informasi SchoolNet 2009 (20.000) dan GuruNet 2009 (6.000).

Jum'at, 17 Juli 2009 | 24 Rajab 1430
[Labkom SMPN 55 Jakarta: 09.00-13.00] Menghadiri web-conference SMP Terbuka Berbasis TIK antara SMPN 55 Jakarta, SMPN 1 Kandanghaur dan SMPN 2 Malang bersama Direktur Pembinaan SMP.

Sabtu, 18 Juli 2009 | 25 Rajab 1430
[RE Martadinata 39 Ciputat: 06.30-10.30] Menyeleksi dan merekomendasikan 12 SMA sebagai lokasi Uji Coba Computerized Adaptive Testing (CAT) atau Ujian Nasional (UN) Online dari 6 provinsi di Region Barat, Tengah dan Timur Indonesia: [1] SMAN 3 Malang, [2] SMAN 1 Pacitan, [3] SMAN 1 Medan, [4] SMAN 2 Balige, [5] SMAN 1 Balikpapan, [6] SMAN 1 Tarakan, [7] SMAN 15 Makassar, [8] SMAN 3 Palopo, [9] SMAN 1 Ternate, [10] SMAN 1 Sanana, [11] SMAN 3 Jayapura, dan [12] SMAN 5 Jayapura kepada Puspendik Depdiknas.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 11.30-15.30] Menjelaskan secara tertulis perihal 'Isu Kunci tentang Pendidikan terutama yang Berkaitan dengan Proses Pembelajaran serta Pendidikan berbasis TIK di Indonesia" kepada Partners in Learning (PiL) Innovative Teaching and Learning Research (ITL).
[RE Martadinata 39 Ciputat: 15.30-16.00] Merivisi data usulan sekolah calon penerima bantuan SchoolNet 2009 periode Agustus 2009.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 18.00-19.30] Memutakhirkan data Peta SchoolNet 15.108 + 3.228 titik per-Juli 2009.
[RE Martadinata 39 Ciputat: 19.30-02.00] Menyusun materi sajian "Potensi TIK dalam Pembelajaran dan Konsep Jardiknas 2009"

Minggu, 19 Juli 2009 | 26 Rajab 1430
[Kubik-ku: 08.00-09.00]
Memverifikasi dan menandatangani 8 set Berita Acara (BA) Serah Terima Server Penyedia Konten Pembelajaran di [1] Kab. Bogor, [2] Kab. Donggala, [3] Kab. Gunung Kidul, [4] Kab. Seluma, [5] Kab. Tabalong, [6] Kab. Tana Toraja, [7] Kab. Tidore Kepulauan, dan [8] Kota Makassar.


Geostatistik Indonesia 2007


::


::


Jumat, Juli 10, 2009

Jurnal-ku: Minggu CVII (07.2009)




Minggu, 5 Juli 2009 | 12 Rajab 1430

[RE Martadinata 39: 08.00-24.00] Menyusun Laporan Kerja dan Kinerja Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) dan Jardiknas Zona Personal (GuruNet) periode: Januari-Juni 2009 (Semester I).

Senin, 6 Juli 2009 | 13 Rajab 1430
[Rusid Biro Umum Depdiknas C-3: 14.15-15.45] Bersama P2K dan Tim Teknis Setditjen Dikti, Direktorat Pembinaan SMK, Biro PKLN, dan Pustekkom Depdiknas mengkoordinasikan tindak lanjut rekomendasi Laporan Hasil Audit atas Sewa Bandwidth dan Kelengkapannya pada Jardiknas Depdiknas TA 2006, 2007, 2008.

Selasa, 7 Juli 2009 | 14 Rajab 1430
[Hall, Hotel Patra Jasa Anyer: 10.30-12.00] Menyajikan materi 'Sekolah Berbasis TIK' untuk guru-guru TIK se-provinsi Banten yang menjadi peserta Workshop Pengembangan Model ICT Sekolah.
[Lion Air JT-580: 20.30-21.50] Penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG) ke Bandara Internasional Juanda Surabaya (SUB).



Rabu, 8 Juli 2009 | 15 Rajab 1430
[Wijaya Kusuma 11: 19.00-22.00] Memverifikasi data SchoolNet 2009 periode Januari-Juni 2009.

Kamis, 9 Juli 2009 | 16 Rajab 1430
[Wijaya Kusuma 11: 07.00-10.30] Melanjutkan verifikasi data SchoolNet 2009 periode Januari-Juni 2009 dengan status akhir: 15.108 sekolah aktif, 643 sekolah di-non-aktif, dan 41 sekolah di-non-aktif karena koneksi ganda.
[Pusat Informasi Politeknik Negeri Malang: 11.30-13.00] Menginspeksi aset/inventaris Call Center Jardiknas: Telepon, PABX, Server, Komputer, Printer, UPS, Plasma TV, dan Genset serta perangkat lunaknya sebelum dimigrasi ke Call Center Jardiknas di Pustekkom Depdiknas Ciputat.
[SMP Negeri 2 Malang: 14.45-16.00] Menginspeksi kesiapan laboratorium komputer dan ketersediaan server, komputer (desktop/laptop), printer, dan LCD data projector untuk SMP Negeri Terbuka 1 Malang di SMP Negeri 2 Malang.

Jum'at, 10 Juli 2009 | 17 Rajab 1430
[R. FGD Telkom Unit Enterprise Regional V Jatim: 10.00-14.00] Bersama AM Telkom dan Tim Telkom UNER V Jatim membahas solusi:
[1] Verifikasi 150 kabupaten/kota penerima bantuan Jardiknas Zona Personal (GuruNet), [2] Penetapan 15 kabupaten/kota yang akan diimplementasikan GuruNet untuk 600 guru, [3] Metode pengumpulan Berita Acara Instalasi dan Aktivasi SchoolNet/GuruNet, [4] Proses Bisnis restitusi tagihan Speedy yang terlanjur dibayar oleh sekolah penerima SchoolNet, [5] Pengecekan utilisasi internet sekolah penerima SchoolNet atau Guru penerima GuruNet, [6] Pengiriman 17.500 surat aktivasi SchoolNet dan 6.000 surat aktivasi GuruNet.

Sabtu, 11 Juli 2009 | 18 Rajab 1430
[Wijaya Kusuma 11: 08.00-12.00] Menyusun draft surat edaran tentang aktivasi Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) untuk 17.500 sekolah dan aktivasi Jardiknas Zona Personal (GuruNet) untuk 6.000 guru.
[Sriwijaya Air SJ-249: 15.35-17.00] Penerbangan dari Bandara Abdulrachman Saleh Malang (MLG) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).
[Villa A.101 Puri Setiabudi, Bandung: 21.00-24.00] Menyusun draft TOR dan RAB [1] Sewa Bandwith untuk Zona Kantor, Perguruan Tinggi, Sekolah dan Personal, [2] Pengembangan, pengelolaan, dan pemeliharaan sistem jaringan pada Zona Kantor, Perguruan Tinggi, Sekolah dan Personal (Operasional dan Pemeliharaan Jardiknas), [3] Monitoring dan Evaluasi Sistem dan Pemanfaatan E-Pendidikan (Jardiknas), [4] Peningkatan kapasitas dan kapabilitas TIK guna menunjang e-pendidikan di Jardiknas dan Siaran Pendidikan, [5] Penguatan Sistem, Prosedur, Standard Pengembangan dan Pemanfaatan Bahan Belajar Berbasis TIK.



Minggu, 12 Juli 2009 | 19 Rajab 1430
[Villa A.101 Puri Setiabudi, Bandung: 09.00-24.00] Melanjutkan penyusunan draft TOR dan RAB program dan kegiatan Jardiknas.


Sabtu, Juli 04, 2009

Jurnal-ku: Minggu CVI (07.2009)


Senin, 29 Juni 2009 | 6 Rajab 1430
[Sriwijaya Air SJ-251: 08.55-10.20] Penerbangan dari Bandara Abdulrahman Saleh Malang (MLG) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta Cengkareng (CKG).
[Kubik-ku: 11.30-13.30] Memvalidasi status aktivasi 14.575 sekolah di bulan April 2009, 14.769 sekolah di bulan Mei 2009, dan 15.149 sekolah di bulan Juni 2009 sebagai landasan penerbitan invoice (tagihan) Sewa Bandwidth Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) triwulan II (April, Mei dan Juni 2009).
[R. Sidang Grha Tama Pustekkom L-2: 14.00-15.00] Bersama Tim Bidang TI melaporkan kemajuan instalasi dan aktivasi Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) dan persiapan kontrak Jardiknas Zona Personal.
[Kubik-ku: 16.00-18.00] Menyusun bahan sajian Kebijakan e-Pendidikan untuk Rakor TIK untuk Pendidikan.

Selasa, 30 Juni 2009 | 7 Rajab 1430
[Kubik-ku: 09.00-12.00] Menyusun dan memverifikasi datA Peta Jardiknas Zona Kantor berdasarkan kontrak serta capaian sasaran hingga akhir Semester I Tahun Anggaran 2009.
[Kubik-ku: 13.00-15.00] Menyusun bahan sajian Kebijakan Pemanfaatan Jardiknas 2009 beserta tautan data: Jardiknas Zona Kantor, Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet), Status IP Jardiknas, Status Koneksi berdasarkan hasil pemindaian MTI, dan SK Pengelola Jardiknas Provinsi/Kabupaten/Kota.
[R. Bidang TI Pustekkom: 16.00-17.30] Bersama konsultan mendiskusikan solusi integrasi Network Monitoring System (NMS) Jardiknas Zona Kantor dan SchoolNet Monitoring System (SMS) Jardiknas Zona Sekolah
[Candi Singhasari Ballroom, Hotel Sahid Jaya: 19.00-22.00] Menghadiri Rapat Koordinasi Pendataan Pendidikan Nasional: Tutorial Pelaksanaan dan Aplikasi Pendataan Pendidikan dan melayani keluhan layanan Jardiknas Zona Sekolah di booth (klinik) Jardiknas untuk provinsi DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kep. Bangka Belitung, Lampung, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Sumatera Utara.

Rabu, 1 Juli 2009 | 8 Rajab 1430
[Kubik-ku: 09.00-10.00] Memeriksa dan menandatangani Berita Acara Serah Terima (Aset) Server Penyedia Konten Pembelajaran untuk Disdik, SMA, SMK, SMP, dan SD di Kab. Bandung, Kab. Banyuwangi, Kab. Cianjur, Kab. Gunung Mas, Kab. Jayapura, Kab. Sungai Liat, dan Kab. Tanjung Pandan.
[Wisma Arga Mulya Cisarua: 19.00-22.00] Bersama pejabat dan PIC-PIC Jardiknas menghadiri Rapat Koordinasi TIK untuk Pendidikan yang dihadiri kepala-kepala Balai Tekkomdik dan eselon 3 yang menangani Tekkomdik dari 33 provinsi serta Kepala BPM, BPMR, dan BPMTV.

Kamis, 2 Juli 2009 | 9 Rajab 1430
[R. Sidang Grha Tama Pustekkom L-2: 09.00-13.00] Melaporkan perkembangan dan kendala terkini program Jardiknas Zona Sekolah dan Jardiknas Zona Personal kepada forum Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Bidang TI Semester I Tahun Anggaran 2009.
[R. Komodo C-2, Hotel Safari Garden, Cisarua: 16.00-24.00] Mengkaji dan memfinalisasi draft kontrak dan SPMK Jardiknas Zona Personal 2009.

Jum'at, 3 Juli 2009 | 10 Rajab 1430
[Kubik-ku: 09.00-10.00] Mensimulasi capaian dan optimalisasi gelaran serta anggaran [1] Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) mulai Januari s/d Desember 2009 atau dari 14.575 s/d 20.000 sekolah dan [2] Jardiknas Zona Personal (GuruNet) mulai Juli s/d Desember 2009 atau dari 500 s/d 6.000 guru.

Sabtu, 4 Juli 2009 | 11 Rajab 1430
[fPOD 5, fX Lifestyle X'nter 2nd floor: 08.30-19.00] Bersama Tim Juri melakukan penjurian tahap II kategori e-Learning untuk INAICTA 2009.