Jumat, Agustus 27, 2010

Jurnal-ku: Minggu CLXVI (08.2010)


Senin, 23 Agustus 2010 | 13 Ramadhan 1431
[R. Bidang TI: 08.00-10.00] Mensimulasi rencana daya serap anggaran Jardiknas periode Agustus s/d November 2010.
[R. Bidang TI: 10.00-14.00] Menyusun lingkup pekerjaan Pengadaan Koneksi Wi-Fi untuk 10 Lokasi di Wilayah Khusus dan daftar SMA/SMK pemangku ICT Center Kabupaten yang dinominasikan sebagai BTS yang akan melayani konten pembelajaran berbasis multimedia untuk 3-4 sekolah (Client) melalui jaringan intranet nirkabel (Wi-Fi).
[Rusid Bidang TI: 17.00-18.00] Bersama Tim Manajemen menyusun Rencana Pengadaan dan Daya Serap Anggaran Jardiknas periode Agustus s/d November 2010.

Selasa, 24 Agustus 2010 | 14 Ramadhan 1431
[R. Bidang TI: 08.00-10.00] Melengkapi lingkup kerja Pengadaan Koneksi Wi-Fi untuk 10 Lokasi di Wilayah Khusus.
[R. Bidang TI: 09.00-11.00] Merekapitulasi akhir hasil Outgoing Call ke pengguna Jardiknas Zona Personal (TeacherNet) 2009/2010.
[R. Bidang TI: 11.00-13.00] Mengkaji harga infrastruktur Tower BTS 40m dan Tower Client 20m beserta kelengkapan Wi-Fi-nya.
[R. Bidang TI: 14.00-15.00] Me-re-lay out desain sticker label untuk modem ADSL SchoolNet dan TeacherNet 2010.

Rabu, 25 Agustus 2010 | 15 Ramadhan 1431
[R. Bidang TI: 08.00-09.30] Memfinalisasi rekapitulasi Hasil Outgoing Call TeacherNet 2009/2010.
[R. Bidang TI: 10.00-11.00] Menyusun definisi dan tugas Komunitas TIK untuk Sekolah Model Penerapan Pembelajaran Berbasis TIK dan Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) 2010.
[R. Bidang TI: 13.00-14.30] Memverifikasi lingkup pekerjaan Pengadaan Koneksi Wi-Fi di 10 Lokasi di Wilayah Khusus.
[R. Bidang TI: 15.00-16.30] Memutakhirkan Peta Komunitas TIK Pendamping Sekolah Model Penerapan Pembelajaran Berbasis TIK dan Jardiknas Zona Sekolah (SchoolNet) 2010.

Kamis, 26 Agustus 2010 | 16 Ramadhan 1431
[R. Bidang TI: 11.00-12.00] Menyusun draft Surat Penetapan Sekolah Model Penerapan Pembelajaran Berbasis TIK.
[Lobby Grha Tama Pustekkom L-3: 13.00-14.00] Mengarahkan perihal mekanisme: (1) pengadaan, (2) pembukaan pak server (unpacking), (3) penginstalasian aplikasi dan konten di warehouse, (4) pemeriksaan oleh tim penerima barang, (5) pengepakan ulang server (re-packing), (6) pengiriman server ke 260 lokasi, (7) pembukaan pak (unpacking), (8) pemeriksaan bersama pihak dinas pendidikan kabupaten/kota atau sekolah penerima, dan (9) penandatanganan berita acara kepada Penyedia Jasa.
[R. Bidang TI: 14.30-15.00] Memfinalisasi Lingkup Pekerjaan Pengadaan Koneksi Wi-Fi untuk 10 Lokasi di Wilayah Khusus.
[R. Bidang TI: 15.00-16.00] Menyusun draft Lingkup Pekerjaan Assessment TIK Kemdiknas 2010.

Jum'at, 27 Agustus 2010 | 17 Ramadhan 1431
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2: 10.00-11.00] Menghadiri penandatanganan kontrak pengadaan 260 unit Server Konten Pembelajaran.
[Ruang Emerald, Hotel Permata Bogor: 14.30-21.00] Berpartisipasi di dalam Workshop Koordinasi Pemanfaatan Jardiknas 2010 yang dihadiri kepala-kepala dinas pendidikan provinsi/kabupaten/kota dan Komunitas TIK dari provinsi Bali, Banten, DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, NAD, dan Sumatera Selatan.

Sabtu, 28 Agustus 2010 | 18 Ramadhan 1431
[Ruang Emerald, Hotel Permata Bogor: 08.00-21.00] Berpartisipasi di dalam Workshop Koordinasi Pemanfaatan Jardiknas 2010 untuk 10 provinsi pemangku program Sekolah Model Penerapan Pembelajaran Berbasis TIK.

Jurnal-ku: Minggu CLXV (08.2010)


Senin, 16 Agustus 2010 | 6 Ramadhan 1431
[R. Bidang TI: 09.00-10.30] Merevisi Peta Distribusi Server Konten 2010 untuk Sekolah Reguler dan Sekolah Binaan.
[R. Bidang TI: 09.00-10.30] Memproyeksi Sebaran TeacherNet 2010 untuk 6.000 guru di 300 kabupaten/kota.
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2b: 13.30-15.30] Bersama Manajemen dan Tim Teknik Jardiknas membahas rencana implementasi program-program dan kegiatan-kegiatan Jardiknas 2010 periode Agustus-November 2010.

Selasa, 17 Agustus 2010 | 7 Ramadhan 1431
[Halaman Pustekkom: 07.30-08.30] Upacara memperingati HUT Republik Indonesia ke-65.
[Home: 10.00-14.00] Membuat ID SchoolNet untuk 25.580 sekolah penerima bantuan SchoolNet 2010.

Rabu, 18 Agustus 2010 | 8 Ramadhan 1431
[Home: 06.00-08.30] Menyelesaikan pembuatan ID SchoolNet untuk 25.580 sekolah penerima bantuan SchoolNet (Jardiknas Zona Sekolah) 2010.
[R. Bidang TI: 09.00-11.00] Mendesain contoh Proposal dan Nota Kesepahaman (MoU) program Pembinaan dan Pendampingan Jardiknas 2010 untuk Perguruan Tinggi (Provider D3-TKJ) dan Komunitas TIK.
[Rusid Bidang TI: 11.00-13.00] Bersama AOSI dan PIC Sosialisasi dan Pelatihan OSS 2010 membahas rencana kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Open Source Software 2010 untuk 1.650 pendidik (guru) dan tenaga kependidikan (pegawai) di 33 provinsi.
[R. Kabid TI: 13.30-14.30] Bersama manajemen dan penyedia Server Konten membahas rencana pengadaan dan distribusi 260 unit server konten pembelajaran di 52 kabupaten/kota.
[R. Bidang TI: 15.00-14.00] Melengkapi narasi Laporan Kemajuan Program Jardiknas 2010.
[Home: 20.00-21.30] Mendesain sticker label modem ADSL untuk SchoolNet 2010 dan TeacherNet 2010.

Kamis, 19 Agustus 2010 | 9 Ramadhan 1431
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2b: 10.00-12.00] Bersama Manajemen Pustekkom, perwakilan UI, ISTN, PNJ, dan AWARI membahas program kerjasama Pembinaan dan Pendampingan untuk 1.747 sekolah penerima bantuan SchoolNet di Provinsi DKI Jakarta.
[Rusid Grha Media Pustekkom L-2: 13.30-15.00] Menjelaskan lingkup pekerjaan penyusunan Business Continuity Plan (BCP) dan Disaster Recovery Plan (DRP) kepada para peserta lelang paket BCP dan DRP.
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2b: 15.30-16.30] Membahas lingkup kerja penyediaan bandwidth Jardiknas melalui akses Wi-Fi untuk 10 kabupaten terpencil bersama Manajemen dan Konsultan Jardknas.
[R. Bidang TI: 17.00-17.30] Memproyeksi perluasan gelaran Jardiknas 2008-2014.

Jum'at, 20 Agustus 2010 | 10 Ramadhan 1431
[Home: 05.30-08.00] Membuat ID TeacherNet untuk 2.875 sekolah penerima bantuan TeacherNet 2010.
[R. Bidang TI: 08.30-11.30] Menyelesaikan Peta Komunitas Pendamping Jardiknas 2010 dan Draft Rekapitulasi Hasil Outgoing Call TeacherNet 2009/2010.
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2: 13.00-13.30] Mengikuti rapat koordinasi Pelaporan Kemajuan Jardiknas 2010.
[Rusid Grha Tama Pustekkom L-2a: 14.00-16.00] Mengikuti rapat koordinasi tindak lanjut temuan Jardiknas 2009 bersama Tim Manajemen, Tim SPI dan Tim PIC Zona Jardiknas.
[R. Helpdesk: 16.00-16.30] Menjelaskan metode rekapitulasi Hasil Outgoing Call Jardiknas Zona Personal (TeacherNet) 2009/2010 kepada agen-agen Call Center TeacherNet.

Sabtu, 21 Agustus 2010 | 11 Ramadhan 1431
[Home: 09.00-14.00] Menyelesaikan dan mengirimkan Laporan Sosialisasi Pemanfaatan Jardiknas 2010 di Provinsi Lampung.

Minggu, 22 Agustus 2010 | 12 Ramadhan 1431
[Home: 09.00-12.30] Menyusun Daftar Distribusi 260 unit Server Konten Pembelajaran ke-76 kabupaten/kota di 33 provinsi.
[Home: 14.00-15.45] Menyusun Daftar Nominatif ICT Center Kabupaten Terpencil yang akan menerima bantuan BTS (Wi-Fi) Jardiknas 2010 di 10 provinsi.
[Home: 20.30-23.30] Menyusun Rencana (Akselerasi) Kegiatan dan Pengadaan Jardiknas Tahun 2010.